Resep Sayur Sup Tomat Ayam Suwir
Kali ini resep enak masakan alternatif menyajikan salah satu menu masakan yang menggunakan bahan tomat, yaitu Resep Sayur Sup Tomat Ayam Suwir .
Khasiat & Manfaat Buah Tomat banyak sekali karena tomat memiliki kandungan vitamin C dan Protein yang penting dalam memproduksi kolagen.Tidak sedikit orang enggan mengkonsumsi buah tomat secara langsung, biasanya selalu diolah terlebih dahulu, baik dengan cara dibuat olahan aneka minuman dingin atau dijadikan bumbu pelengkap dalam Resep masakan alternatif aneka sayur.
Kolagen dalam tubuh kita berfungsi sebagai pengikat yang membuat kulit menyatu dan mencegah kerut atau kendur. Mengatur kelenjar-kelenjar Sebaceous guna mencegah kulit kering, spider veins (akibat pendarahan kecil di kulit), mencegah timbulnya garis-garis diwajah atau kerutan, kerontokan rambut atau rambut kusut.
Vitamin C sangat penting untuk kesehatan mata, gigi, dan rambut, mencegah infeksi, membantu penyembuhan luka dan mengencangkan jaringan kulit.
Bila dikonsumsi dengan makanan yang banyak mengandung flavonoid seperti buah anggur, ceri, blackbery dan black currants Vitamin C berkhasiat :
- Menguatkan pembuluh-pembuluh kapiler sehingga tidak mudah memar atau pendarahan kecil yang menjadi spider veins
- Membantu kelenjar mengeluarkan minyak secara tepat yang berfungsi untuk mencegah kekeringan pada kulit.
- Menegah penumpukan pigmen yang diubah oleh sinar matahari menjadi age spots.
- Mencegah terjadinya pendarahan pada gusi.
RESEP SAYUR SUP TOMAT AYAM SUWIR
Bahan Sayur Sup Tomat Ayam Suwir :
- 8 bh Tomat merah tanpa kulit dicincang kasar, cara yang dilakukan soni, rendam tomat dalam air hangat untuk memudahkan pengelupasan kulit tomat lalu cincang kasar
- 250 gr Daging ayam bagian dada, direbus dalam 1 liter air, tiriskan lalu disuir
- 850 ml air kaldu sisa rebusan daging ayam
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 8 butir biji merica
- 1 btg daun bawang potong miring 1cm
- 2 btg seledri diiris tipis
- 1/2 sdt gula pasir atau sesuai selera sebagai pengganti penyadap masakan
- Garam secukupnya sesuai selera anda
- 2 sdm minyak goreng atau margarin
Cara MemasakRESEP SAYUR SUP TOMAT AYAM SUWIR :
- Haluskan bawang merah, bawang putih dan biji merica lalu tumis bersama daun bawang hingga harum
- Rebus kembali air sisa godogan daging ayam bersama bumbu yang telah ditumis
- masukan suiran ayam, tomat cincang, garam dan gula pasir, masak hingga air berkurang setengahnya, matikan api.
- sajikan hangat sup tomat dengan taburan seledri.